Random Post

Tuesday, June 8, 2010

TURUNKAN BERAT TANPA DIET DAN OLAHRAGA

TURUNKAN BERAT TANPA DIET DAN OLAHRAGA

(BAGIAN 1)

Jika Anda ingin menjadi langsing namun tidak mempunyai waktu karena banyaknya pekerjaan atau berbagai aktivitas lainnya, jangan khawatir. Anda masbih bisa menurunkan berat badan tanpa harus melakukan diet ketat atau menghabiskan waktu berjam-jam di gym. Selama Anda menjalani gaya hidup sehat, niscaya berat badanpun akan menjadi ideal. Berikut ini cara yang mungkin selama ini tidak terpikirkan oleh Anda yang bisa menurunkan berat badan.

Tidur

Istirahat sangat penting bagi tubuh dan pikiran, termasuk untuk mengurangi berat badan. Sebuah penelitian di Howard Hughes Medical Intitute di Universitad Stanford, California mengatakan semakin sedikit Anda tidur, maka akan semakin sedikit pula hormon leptin yang diproduksi tubuh. Padahal hormon ini membantu menurunkan berat badan.

Ada dua cara yang bisa dilakukan hormon leptin untuk menurunkan berat badan. Yang pertama menghambat Anda untuk makan dengan memberikan sinyal dari perut ke otak bahwa Anda sudah penuh. Cara kedua adalah dengan membangkitkan Anda untuk mengeluarkan energi. Tidurlah selama tujuh hingga delapan jam sehari. Hal ini akan sangat baik untuk perkembangan hormon leptin.


Matikan Musik

Disadari atau tidak, Anda akan makan dengan lebih cepat bila diiringi musik bertempo tinggi. Hal ini tentunya membuat Anda makan lebih banyak karena perut tidak sempat memberi sinyal ke otak bahwa perut sudah penuh.

Oleh karena itu, hindari memakan makanan sambil menyalakan musik techno atau sejenisnya. Restoran-restoran dengan alunan musik yang cukup energik juga sebaiknya Anda hindari.


Sarapan

Melewatkan sarapan membuat Anda beresiko menambah berat badan, karena Anda akan menghabiskan hari-hari dengan memakan di jam lain untuk mengisi energi. Alasan lain jangan melewatkan sarapan adalah menurunnya gula darah sehingga Anda akan merasa sangat lapar dan memakan apapun di jam makan siang. Oleh karena itu, sempatkan sarapan sehingga Anda memiliki tenaga untuk melakukan aktifitas seharian.


Sinar Matahari

Sebuah hormon bernama serotonin akan membuat seseorang merasa baik sehingga menghindari Anda dari keinginan mengkonsumsi gula dan karbohidrat. Dibutuhkan sinar matahari untuk memproduksi serotonin.

Oleh karena itu, keluar dan carilah sinar matahari saat Anda menginginkan camilan permen atau semacamnya. Meskipun di dalam cuaca yang dingin, hormon ini tetap terproduksi saat tubuh tersinari oleh matahari.


(af1/fer)
Sumber : Angga Firmanza - wolipop

Loading...

0 comments:

Post a Comment