Random Post

Thursday, October 15, 2015

Santap Aneka Kuliner di Warung Made, Kuta Bali

Tahukah Anda tempat makan favorit dan teramai di kawasan Kuta? Bagi mereka yang sudah sering datang ke Bali, khususnya ke Kuta, tentunya sudah tak asing lagi dengan restoran yang satu ini. Benar sekali, yang dimaksud ialah Warung Made yang konon sudah ada sejak tahun 1969. Yang datang kesini bukan hanya turis lokal, banyak diantara mereka yang merupakan turis mancanegara juga berkumpul mencoba kuliner yang disajikan di Warung Made.

Menu yang ditawarkan di Warung Made ini sangat bervariasi mulai dari makanan khas Bali sendiri, sampai makanan internasional dalam balutan nuansa Bali yang begitu khas dan kental. Makanan khas Bali yang disediakan seperti Nasi Campur, Tipat Cantok atau Gado-gado ala Bali, Rujak, sampai Nasi Goreng. Soal harga, jangan terlalu dirisaukan karena ternyata sekalipun sudah punya nama namun tak linier dengan harga yang dibanderol. Bayangkan saja, harganya mulai dari Rp 10.000 – 50.000 tergantung makanan yang dipesan tentunya.

Satu lagi, satu menu yang cukup dikenal di warung ini yaitu Nasi Campur yang berisi nasi, aneka sayuran yang dimasak khas Bali, temp egoreng dan tahu. Untuk yang spesial, dibedakan dengan sate lilit ikan dan ikan asin. Anda tinggal pilih, mau memesan yang biasa atau Nasi Campur Spesial. Meski demikian, tentu tak semua pelanggan disini memesan Nasi Campur, bagi si bule yang sudah terbiasa makan pengananan nenek moyangnya, seperti ada yang kurang kalau belum menyantap steak. Disini juga tersedia steak.

Ciri khas yang ditonjolkan di Warung Made ini yakni memiliki desain interior yang khas Bali. Perhatikan saja, dominasi kain papan catur hitam dan putih sampai perangkat yang serba kayu yang bercirikan kekhasan Pulau Dewata. Warung Made ini sangat diminati oleh banyak wisatawan sehingga wajar saja kalau disini tidak pernah sepi dari aktifitas pelanggannya.
Lokasi

Warung Made berada di Jalan Pantai Kuta, Kuta, Bali, yang letaknya 500 meter sebelum Hard Rock Kafe. Telp: 62 361 755297.

sumber : http://bali.panduanwisata.id

**Waduh enak banget..., kapan2 harus makan di warung made lagi nih...udah lama banget gak kesana. Mudah2an Mautttoo (Temporary tattoo & Nail Art) bisa punya gallery di Bali), jadi bisa anytime makan disana.** Amin

Loading...

0 comments:

Post a Comment